Senin, 06 Agustus 2012

Keutamaan Menjenguk Saudra Muslim



  • Dari Abu Hurairah r.a. berkata, Rasulullah Shalallaahu 'Alayhi Wasallam. Bersabda, “Barangsiapa menengok orang sakit atau mengunjungi saudaranya yang muslim, maka sang penyeru akan berseru kepadanya, “Beruntunglah engkau, beruntunglah langkah-langkahmu, dan engkau telah menyiapkan rumah di surga.” {Hr. Tirmidzi. Katanya, “Ini Hadits hasan gharib. “Bab Tentang Mengunjungi Saudara, hadits no. 2008}

  • Dari Anas bin Malik r.a. berkata, Rasulullah Shalallaahu 'Alayhi Wasallam. Bersabda, “Barangsiapa berwudhu dan menyempurnakan wudhunya, lalu pergi mengunjungi saudara muslimnya (yang sakit) semata-mata mengharap pahala dari Allah, maka ia akan dijauhkan dari neraka sejauh perjalanan tuju puluh kharif. Aku berkata, “Wahai Abu Hamzah! Apakah kharif itu? Ia menjawab “satu tahun”. {Hr.Abu Dawud, Bab Tentang Berkunjung Dalam Keadaan Berwudu, hadits no. 397}

  • Dari Anas bin Malik r.a. berkata, “Aku mendengar Rasulullah Shalallaahu 'Alayhi Wasallam. Bersabda, ‘Siapa saja yang mrnrngok orang sakit, maka sesungguhnya ia berenang-renang dalam rahmat Allah. Apabila ia duduk di samping orang sakit, maka ia tenggelam dalam rahmat Allah. Anas r.a. berkata, “Aku bertanya pada Rasulullah saw., “Ya Rasulullah, ini adalah bagi orang sehat yang menengok orang sakit, lalu apa yang diperoleh orang yang sakit?” Rasulullah saw. menjawab, “Dosa-dosanya akan dihapuskan.” {Hr. Ahmad III/174}

  • Dari Ali r.a. berkata, “Aku mendengar Rasulullah Shalallaahu 'Alayhi Wasallam. Bersabda, “Tidaklah seorang muslim yang mengunjungi seorang muslim lainnya (yang sedang sakit) satu pagi, melainkan 70.000 malaikat bershalawat (memohon rahmat) atasnya hingga waktu petang.Jika mengunjunginya petang hari, maka 70.000 malakiat bershalawat (memohon rahmat) atasnya hingga waktu pagi, dan ia memperoleh kebundalam Surga” {Hr.Tirmidzi. Katanya :”Ini hadits gharib hasan.” Bab Tentang Menengok Orang Sakit, hadits no. 1441} 

4 komentar:

Said Ramadhan Abdurrahman mengatakan...

nah ayo. silatiran mi ke rumah ane :D

koerniawan95 mengatakan...

kapan mir???

macing sekaliannya.... hehehehe

Said Ramadhan Abdurrahman mengatakan...

oke insyaAllah

koerniawan95 mengatakan...

Okey mir.......

q tunggu udgnnya