1. Dari Abu Hurairah r.a., Rasulullah Shalallaahu 'Alayhi Wasallam.
Bersabda, “Barangsiapa berdiri shalat pada malam Lailatul-Qadar karena iman dan
ihtisab (keyakinan sempurna dan harap ikhlas untuk memperoleh pahala), maka
diampuni dosa-dosanya yang telah lalu.” {Hr.Bukhari,Muslim-At-Targhib}
2. Dari Anas r.a., bahwa ketika tiba bulan
Ramadhan, Rasulullah Shalallaahu 'Alayhi Wasallam. Bersabda, “Sesuhnggunya bulan Ramdhan telah tiba
kepada kalian, yang di dalamnya terdapat suatu malam yang nilainya lebih baik
daripada seribu bulan.Barangsiapa terhalang dari memperoleh kebaikan malam
itu,sungguh ia telah kehilangan seluruh kebaikannya.Dan tidaklah terhalang dari
mendapatkan kebaikan malam itu kecuali orang yang malang.” {Hr.Ibnu
Majah-At-Targhib}
3. Dari Aisyah r.ha., Rasulullah Shalallaahu 'Alayhi Wasallam. Bersabda,
“Carilah malam Lailatul-Qadar pada malam-malam ganjil dari sepuluh malam pada
akhir bulan Ramadhan.”{Hr.Bukhari-Misykat}